Minggu, 08 Mei 2011

Manusia dan Keadilan


Keadilan berasal dari kata adil, yang menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia mempunyai arti :
  1. Sama berat; tidak berat sebelah; tidak memihak:
  2. Berpihak kepada yang benar; berpegang pada kebenaran; 
  3. Sepatutnya; tidak sewenang-wenang: 

Keadilan dan ke-tidak adilan tidak bisa di pisahkan dari kehidupan kita sehari-hari. Setiap manusia di dunia ini pasti pernah merasakan perlakuan yang tidak adil atau bahkan perlakuan yang adil. Namun pada saat ini apabila manusia mendapat perlakuan yang tidak adil, maka akan sulit mendapatkan keadilan untuk dirinya sendiri. Karena pada saat ini semua hal di komersilkan. semuanya memerlukan uang untuk menyelesaikannya.

Tidak usah di pungkiri lagi, itulah realita yang ada. Kenyataan yang harus di hadapi oleh manusia khususnya warga Indonesia. Dimana keadilan itu sangatlah sulit untuk di cari. Dimana keadilan itu bisa didapat dengan berapa besar uang yang kita punya untuk membeli keadilan tersebut.

Keadilan adalah pengakuan atas perbuatan yang seimbang, pengakuan secara kata dan sikap antara hak dan kewajiaban. Untuk melakukan pengakuan, memerlukan kejujuran. Dimana kejujuran sekarang sama sulitnya seperti mencari keadilan. Yang salah dibenarkan, yang benar di salahkan akibat dari pengakuan seseorang.

Maka dari itu, untuk mendapatkan suatu keadilan, hendaknya dimulai dari diri sendiri. Apakah sudah bersifat adil atau belum ? Apakah berbicara jujur sesuai dengan kenyataan atau tidak ? Renungkanlah pada diri sendiri sebelum anda menyalahkan orang lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar